Humas IAIN Parepare--Mahasiswa KKN Posko 10 Desa Pujananting melaksanakan Gerakan Literasi Sekolah di SMP 28 Barru, Senin s.d. Selasa (3--4/4/2023)
Literasi adalah proses pembelajaran yang melibatkan proses membaca dan menulis. Literasi selama ini hanya dimaknai sebagai aktivitas membaca. Namun, makna literasi lebih dari itu. Literasi dimaknai sebagai proses memahami, mengidentifikasi, serta menemukan berbagai informasi. Kegiatan literasi juga sangat identik dengan aktivitas pembelajaran di sekolah sehingga perlu untuk memberikan pemahaman kepada para peserta didik semenjak bangku sekolah. Hal inilah, yang mendasari para mahasiswa KKN IAIN Parepare Posko 10 Desa Pujananting melaksanakan Gerakan Literasi Sekolah.
Kegiatan ini melibatkan kurang lebih 50 peserta didik yang berasal dari kelas 7 dan kelas 8. Beberapa guru ikut mendampingi Gerakan Literasi Sekolah yang dilaksanakan sebagai upaya untuk memberikan kesadaran kepada para peserta didik tentang pentingnya membaca.
Rinaldi selaku Koordinator Desa mengungkapkan pentingnya kesadaran membaca.
“Saat ini literasi atau kegiatan membaca sudah mulai hilang dari peserta didik. Para peserta didik hanya membaca buku ketika mengerjakan tugas sekolah saja. Itulah mengapa sangat penting untuk memberikan penyadaran tentang pentingnya membaca kepada para peserta didik mulai dari bangku sekolah menengah," ujarnya.
Kegiatan ini dilakukan dalam dua tahap. Tahap pertama adalah sosialisasi tentang pentingnya literasi oleh mahasiswa KKN. Setelah sosialisasi, kegiatan dilanjutkan dengan kerja bakti (membersihkan perpustakaan) .
Dengan pengawasan dari guru, mahasiswa KKN dan para peserta didik membersihkan serta menyusun buku yang ada di dalam perpustakaan sekolah. Para peserta didik antusias mengikuti kegiatan ini. Di sela-sela kegiatan membersihkan, banyak peserta didik yang menyempatkan dirinya untuk membaca buku.
Kepala Sekolah SMP Negeri 28 Barru Faisal Ismail mengapresiasi kegiatan yang diinisiasi mahasiswa KKN tersebut.
“Kami selaku guru di sekolah, sangat senang dengan adanya kegiatan Gerakan Literasi Sekolah yang diinisiasi oleh para mahasiswa KKN dari IAIN Parepare. Hal ini, bisa menjadi dasar dalam membangun minat baca para peserta didik di sekolah kami, ” ujarnya.
Sementara itu, Wulan salah seorang peserta didik kelas 7 mengungkapkan perasaannya setelah mengikuti kegiatan tersebut.
“Awalnya saya menganggap membaca adalah sesuatu yang membosankan, tapi membaca juga dapat menjadi menyenangkan jika dilakukan dengan teman- teman, ” ungkapnya. (Fqs/Tin)
Mahasiswa KKN Posko 10 Desa Pujananting Laksanakan Gerakan Literasi Sekolah di SMP 28 Barru