Ketua Dema IAIN Parepare Ikuti Diklatpimnas V, Siap Jadi Pemimpin Menuju Indonesia Emas 2045

28 Oktober, 2024 oleh
Irmawati
| No comments yet

Humas IAIN Parepare -- Muhammad Risal, Ketua Dewan Mahasiswa (Dema) IAIN Parepare, sukses menyelesaikan Pendidikan dan Pelatihan Kepemimpinan Mahasiswa Nasional (Diklatpimnas) V yang digelar oleh Direktorat Pendidikan Tinggi Keagamaan Islam (Diktis) Kementerian Agama RI. Acara ini berlangsung selama empat hari, mulai Minggu hingga Rabu (20-23/10/2024), di Hotel Luminor Pecenongan, Jakarta Pusat.


Diklatpimnas V diikuti oleh 92 Ketua Dewan Eksekutif Mahasiswa dari berbagai Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (PTKIN) dan Swasta (PTKIS) di seluruh Indonesia. Acara ini dibuka secara resmi oleh Direktur Jenderal Pendidikan Islam, Prof. Dr. Ahmad Zainul Hamdi, M.Ag, yang menekankan pentingnya keterampilan teknis dan analisis kritis bagi pemimpin masa depan.


“Critical thinking saja belum cukup. Seorang pemimpin juga harus memiliki keterampilan teknokratis,” tegas Prof. Ahmad Zainul Hamdi, menggarisbawahi bahwa perpaduan kemampuan analitis dan teknis akan menghasilkan pemimpin yang mampu menemukan solusi efektif dan mengimplementasikannya.

Muhammad Risal, dalam keterangannya, menyampaikan harapannya agar kegiatan ini dapat mempererat silaturahmi antar pemimpin lembaga PTKI di Indonesia. “Kami mendapatkan banyak ilmu dan keterampilan dari materi, diskusi panel, hingga sharing session. Selain itu, kami bisa saling mengenal perbedaan budaya, aturan, dan kebijakan antar kampus,” ujar Risal.


Menurutnya, manfaat dari kegiatan ini bukan hanya pengetahuan, tetapi juga jaringan relasi di tingkat nasional yang akan sangat berguna dalam menjalankan perannya sebagai Ketua Dema IAIN Parepare.


Dengan mengikuti Diklatpimnas V ini, diharapkan Risal dan para peserta lainnya dapat membawa pulang pengalaman berharga untuk diterapkan di lingkungan kampus masing-masing. Keikutsertaan Muhammad Risal juga menjadi bukti bahwa mahasiswa IAIN Parepare siap menjadi pemimpin berkualitas yang membawa perubahan positif untuk bangsa. (irm/alf)

di dalam Berita
Irmawati 28 Oktober, 2024
Label
Arsip
Masuk to leave a comment