Wadek I FUAD: Apel Pagi Wahana Konsolidasi dan Menumbuhkan Silaturahmi

23 January, 2022 by
webadmin1
| No comments yet

Humas IAIN Parepare – Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah IAIN Parepare melaksanakan apel pagi perdana di tahun 2022, Senin (24/01/2022). Kegiatan tersebut dilaksanakan di pelataran gedung FUAD IAIN Parepare. Pembina apel pada kegiatan apel perdana ini adalah Wakil Dekan I FUAD Dr. Iskandar, M.Sos.I.

Dalam sambutannya, Dr. Iskandar, M.Sos.I mengatakan Apel Pagi menjadi wahana meningkatkan kedisiplinan dan menumbuhkan silaturahmi para pegawai, juga sebagai sarana agar program/kegiatan dapat tercapai dengan baik sesuai dengan rencana dan target yang sudah ditentukan.

Dalam Apel Pagi tersebut, dirinya meminta, semangat kerja dan kedisiplinan terus dijaga dengan menaati dan mengikuti aturan yang sudah ditentukan oleh lembaga. Selain itu, ia juga tidak luput mengingatkan kepada para peserta Apel Pagi untuk mengintensifkan masa akhir perkuliahan.


“Mari kita intensifkan masa perkuliahan yang tersisa satu pekan ini, segera input nilai mahasiswa sesuai jadwal yang telah ditentukan,” imbaunya.

Untuk diketahui, pelaksanaan Apel Pagi menjadi kewajiban bagi setiap ASN Kementerian Agama setelah terbitnya Surat Edaran Sekretaris Jenderal Kementerian Agama nomor 1 tahun 2022. Surat Edaran tersebut menindaklanjuti Surat Edaran dari Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara Reformasi dan Birokrasi no B/403/M.KT.02/2021 mengenai imbauan Apel Pagi di lingkungan instansi pemerintah.


Selain untuk mendengar arahan pimpinan, Apel Pagi juga bermanfaat untuk melatih kedisiplinan dan tanggung jawab bagi setiap pegawai. (mhy/mif)

in News
webadmin1 23 January, 2022
Tags
Archive
Sign in to leave a comment