Skip to Content

Sinergi IAIN Parepare dan Disdik Wilayah VIII Bahas Strategi Sosialisasi ke Sekolah

20 December, 2024 by
Humas IAIN Parepare

Humas IAIN Parepare--Tim Admisi IAIN Parepare lakukan audiensi dengan Kepala Cabang Dinas Pendidikan Wilayah VIII, Baharuddin Iskandar, S.Pd., M.Pd., pada Jumat (20/12/24). Pertemuan ini bertujuan untuk mempererat kerja sama dan meningkatkan sinergi antara IAIN Parepare dengan instansi pendidikan di wilayah tersebut.


Admisi IAIN Parepare merupakan pusat penerimaan mahasiswa baru, yang bertanggung jawab dalam proses seleksi calon mahasiswa melalui tiga jalur utama, yaitu SPAN PTKIN, UM PTKIN, dan Jalur Mandiri. Ketiga jalur ini memberikan kesempatan bagi siswa untuk bergabung dengan IAIN Parepare sesuai dengan minat dan kemampuan mereka.


Audiens yang berlangsung di Kantor Cabang Dinas Pendidikan Wilayah VIII ini membahas berbagai agenda strategis, termasuk upaya memperkenalkan program studi unggulan IAIN Parepare kepada para siswa SMA/SMK/MA di bawah naungan wilayah VIII. Selain itu, diskusi juga mencakup rencana sosialisasi bersama mengenai peluang pendidikan tinggi di IAIN Parepare.


Baharuddin Iskandar menyambut baik inisiatif Admisi IAIN Parepare. “Kami mendukung penuh langkah IAIN Parepare untuk memperluas akses pendidikan tinggi di wilayah kami. Kolaborasi ini penting untuk memberikan informasi yang komprehensif kepada siswa, tentang berbagai pilihan pendidikan di perguruan tinggi,” ujarnya.

Selain itu, Kepala Cabang Dinas Pendidikan Wilayah VIII juga menawarkan penyelenggaraan webinar khusus yang akan menjadi bagian dari rangkaian sosialisasi Penerimaan Mahasiswa Baru. Webinar ini akan difokuskan pada pembahasan peluang beasiswa perguruan tinggi, sehingga dapat memberikan informasi tambahan yang bermanfaat bagi para siswa yang berencana melanjutkan pendidikan ke jenjang lebih tinggi.


Sementara itu, Ketua Tim Admisi IAIN Parepare, Dirga Achmad menyampaikan harapan agar kerja sama ini dapat mendorong peningkatan jumlah calon mahasiswa baru yang berasal dari wilayah VIII. “Kami ingin memastikan bahwa informasi mengenai keunggulan dan fasilitas yang ditawarkan IAIN Parepare, dapat tersampaikan dengan baik kepada para siswa. Dengan demikian, mereka memiliki referensi yang jelas dalam memilih perguruan tinggi,” katanya.


Sebagai tindak lanjut dari audiens ini, Cabang Dinas Pendidikan Wilayah VIII mendukung kegiatan sosialisasi Penerimaan Mahasiswa Baru Tahun Akademik 2025/2026 IAIN Parepare yang akan dilaksanakan pada bulan Januari 2025. Kegiatan ini diawali dengan webinar pendidikan dengan para siswa di beberapa sekolah yang berada di bawah naungan Cabang Dinas Pendidikan Wilayah VIII. (Aen/Srh)

in News
Humas IAIN Parepare December 20, 2024
Tags
Archive