Semarak Ramadhan Dengan Sijelling Ramadhan (Siuju’ Rupa Keliling) Desa Lompo Tengah Kecamatan Tanete Riaja Kabupaten Barru

5 April, 2023 by
fikruzzamansaleh

Sijelling Ramadan merupakan kegiatan safari ramadan. Diinisiasi oleh Pemerintah Desa Lompo Tengah Kecamatan Tanete Riaja Kabupaten Barru yang berkolaborasi dengan Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) IAIN Parepare, serta KKN Universitas Teknologi Akba Makassar (UNITAMA). Hal yang melatarbelakangi pembentukan program kerja dan diberi nama Sijelling Ramadan ini, adalah hubungan masyarakat dan Pemerintah Desa sebagai wakil masyarakat Lompo Tengah yang dianggap belum maksimal. “Sebelum ada Sijelling Ramadan ini, sudah aktif dilakukan safari masjid setiap hari Jumat. Sehingga hal yang berusaha untuk dibangun adalah saat ini yaitu bagaimana pemimpin mendatangi masyarakat dalam lingkup desa ini, guna mendengarkan secara langsung apa yang menjadi keluhan, dan harapan masyarakat,” ujar Arif Pabiseang Kepala Desa Lompo Tengah.  


Sesuai dengan tujuannya untuk mendengarkan aspirasi masyarakat Desa Lompo Tengah, Sijelling Ramadan (Siuju Rupa Keliling) memiliki makna saling memperhatikan atau saling peduli. Melibatkan Kepala Desa, Kepala Dusun dan seluruh Staf Desa,  BPD, BABINKANTIBNAS, BABINSA, dan LPM (Lembaga Pemberdaya Masyarakat), serta KKN IAIN Parepare dan KKN UNITAMA Makassar sejumlah 40 orang dalam pembentukan dan pelaksanaannya.

Kegiatan Sijelling Ramadan mensosialisasikan terkait beberapa hal. Di antaranya adalah Pengenalan Kepala Desa yang menjabat setelah beberapa waktu lalu telah mengadakan pemilihan Kepala Desa, dan melakukan pemulihan hubungan antarmasyarakat yang timbul pascapemilihan Kepala Desa (PILKADES).  Kegiatan ini juga bertujuan untuk menyampaikan kepada masyarakat terkait pemilihan umum serentak yang akan terlaksana tahun depan tepat pada 2024. Kepala Desa Lompo Tengah mengajak masyarakat untuk bersama-sama mengawal PEMILU tersebut, agar tercipta suasana yang kondusif dan berkualitas. Kepala Desa Lompo Tengah berharap dapat lebih dekat dengan masyarakat melalui kegiatan Sijelling Ramadan ini.  

Muhammad Renaldy Koordinator Desa Lompo Tengah menyampaikan kegiatan ini sebagai momentum memperkuat keimanan dan menjaga hubungan antarsesama manusia. "Bulan Suci Ramadan merupakan momentum untuk terus mendekatkan diri kepada Sang Pencipta, dan menjaga hubungan sesama manusia dengan terus mempererat tali silaturahmi. "Semoga Program Sijelling Ramadan yang kita bangun bersama ini, dapat menjadi wadah untuk menjaga kedua hal tersebut," tuturnya. (fzs/nrf/Srh)


in News
fikruzzamansaleh 5 April, 2023
Tags
Archive