Humas IAIN Parepare- IAIN Parepare menggelar kegiatan sosialisasi dengan tajuk "Goes to School" yang menyasar tujuh kabupaten di Sulawesi Selatan, yaitu Parepare, Pinrang, Sidrap, Barru, Enrekang, Soppeng, dan Polewali Mandar, Kamis (06/02/25). Kegiatan ini bertujuan untuk memperkenalkan lebih dekat IAIN Parepare dan program studinya kepada siswa-siswi SMA/SMK sederajat.
"Kami ingin memberikan informasi yang lengkap dan akurat kepada calon mahasiswa mengenai IAIN Parepare. Dengan begitu, mereka dapat memilih program studi yang sesuai dengan minat dan bakat mereka," ujar Ketua Panitia Penerimaan Mahasiswa Baru, Dirga Ahmad.
Untuk mencapai target 2.000 mahasiswa baru, IAIN Parepare telah membentuk 12 tim sosialisasi yang terdiri dari dosen, tenaga kependidikan, dan mahasiswa. Setiap tim bertugas mengunjungi sejumlah sekolah di wilayah yang telah ditentukan. "Pembagian tim ini dilakukan secara strategis agar 87 sekolah yang menjadi target sosialisasi dapat terjangkau," tambah Dirga.
Selama kegiatan sosialisasi, tim akan memberikan presentasi mengenai program studi yang ditawarkan, fasilitas kampus, beasiswa yang tersedia, serta peluang karier bagi lulusan. Selain itu, siswa juga akan diajak berinteraksi dengan mahasiswa aktif IAIN Parepare untuk mendapatkan informasi lebih lanjut.
Rektor IAIN Parepare, Prof. Hannani, memberikan apresiasi yang tinggi kepada seluruh tim sosialisasi yang telah bekerja keras. "Terima kasih kepada seluruh panitia, dosen dan mahasiswa yang telah berpartisipasi dalam kegiatan ini. Berkat dedikasi kalian, sosialisasi ini berjalan dengan sukses," ujarnya.
Dengan kegiatan sosialisasi ini, IAIN Parepare berharap dapat meningkatkan minat calon mahasiswa untuk melanjutkan studi di perguruan tinggi IAIN Parepare. (aen/mif)
IAIN Parepare Gelar Sosialisasi Kampus, Sasar 87 Sekolah di Tujuh Kabupaten