Dekan FEBI Hadiri Workshop Afebis untuk Implementasi Kurikulum OBE

8 July, 2024 by
Nur Aeni K
| No comments yet

Humas IAIN Parepare--Asosiasi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (Afebis) menggelar workshop Kurikulum Berbasis Outcome-Based Education (OBE), 

Selasa—Jumat (2—5 Juni 2024) di Wisma PIH Batam. Acara ini dihadiri oleh 56 peserta dari 32 Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri seluruh Indonesia.


Workshop Kurikulum Berbasis Outcome-Based Education bertujuan memberikan pemahaman  mengenai konsep dan implementasi kurikulum berbasis OBE. Para peserta diajak berdiskusi, berbagi pengalaman, dan bekerja sama menyusun kurikulum yang sesuai dengan standar OBE.


Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) IAIN Parepare, Dr. Muzdalifah Muhammadung, M.Ag. yang juga merupakan Bendahara Umum Afebis mengungkapkan bahwa penerapan kurikulum berbasis OBE sangat penting untuk meningkatkan mutu pendidikan tinggi, khususnya di  FEBI. Kurikulum ini bertujuan mencapai hasil pembelajaran yang terukur dan relevan dengan kebutuhan industri.



“Implementasi kurikulum berbasis OBE merupakan langkah strategis untuk meningkatkan kualitas pendidikan tinggi di PTKIN, sehingga menghasilkan lulusan yang kompeten dan siap bersaing di kancah internasional. Melalui diskusi ini, kita berharap dapat menyusun kurikulum yang lebih adaptif dan responsif terhadap kebutuhan dunia kerja dan perkembangan global,” jelas Muzdalifah.


Muzdalifah berharap kurikulum ini dapat segera diterapkan di Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam IAIN Parepare, demi terciptanya lulusan yang unggul, inovatif, dan berdaya saing.


Selain itu, Muzdalifah mengungkapkan bahwa workshop ini menjadi ajang untuk memperkuat jejaring antarperguruan tinggi dan menjalin kerja sama internasional. Salah satu langkah awal adalah penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) dengan Universiti Geomatika Malaysia, yang membuka peluang kerja sama internasional bagi IAIN Parepare. (Aen/Tin)

in News
Nur Aeni K 8 July, 2024
Tags
Archive
Sign in to leave a comment