Skip ke Konten

Target Hasil Maksimal, Biro AUAK Gelar FGD Pembahasan LAKIP

30 Januari, 2024 oleh
Nur Aeni K

Biro Administrasi Umum, Akademik dan Kemahasiswaan (AUAK) IAIN Parepare menyelenggarakan Forum Grup Discussion (FGD) Pembahasan Draft Laporan Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah LAKIP Tahun 2023 di ruang Rapat lagota cafe, Rabu (31/01/24). 

FGD ini diikuti oleh seluruh unsur pimpinan IAIN Parepare mulai dari wakil Rektor, Dekan, Direktur Pascasarjana, Wakil Dekan, Ketua Lembaga, Kepala Unit, Kabag Umum. Kabag TU Fakultas serta Ketua Program studi.

Sesuai dengan Peraturan Presiden Nomor 29 Tahun 2014 tentang Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (SAKIP), SAKIP adalah rangkaian sistematis dari berbagai aktifitas, alat, dan prosedur yang dirancang untuk membantu meningkatkan kinerja institusi pemerintah melalui penetapan dan pengukuran, pengumpulan data, klasifikasi, pengikhtisaran, dan pelaporan. 

FGD ini dibuka langsung Rektor IAIN Parepare, Hannani dalam sambutannya  mengatakan peembahasan laporan ini menjadi acuan atas capaian yang telah diraih selama tahun 2023. " LAKIP berfungsi sebagai umpang balik untuk pengambilan keputusan pihak-pihak terkait" Jelasnya. 


Hannani menjelaskan bahwa penyusunan LAKIP dapat menjadi bahan evaluasi terkait dengan program kerja yg dilaksanakan tahun 2023, apakah program kerja itu berhasil melampaui target renstra  IAIN Parepare dan perkin Rektor atau program kerja itu tdk memenuhi target. 

Kepala Biro AUAK, Muhdin juga mendorong kepada peserta FGD agar mampu memahami penyusunan LAKIP. "LAKIP ini juga bersifat mandatory,  setiap tahun IAIN Parepare akan melaporkan ke kementerian melalui aplikasi Sistem Informasi Performa Kementerian Agama (SIPKA) Kemenag." Jelasnya.

Kami berharap pada momentum ini peserta FGD dapat meningkatkan wawasan dan kompetensinya mengenai  LAKIP agar target yang ingin dicapai bisa maksimal.(aen/....)


di dalam Berita
Nur Aeni K 30 Januari 2024
Label
Arsip