Skip ke Konten

Gelar Workshop Penguatan Visi Misi, Wakil Rektor Bidang AUPK: Kegiatan Kampus Harap Berbasis Akulturasi Budaya dan Islam

26 November, 2022 oleh
khaerunnisaihwan

Gelar Workshop Penguatan Visi Misi, Wakil Rektor Bidang AUPK: Kegiatan Kampus Harap Berbasis Akulturasi Budaya dan Islam

Humas IAINParepare– Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Parepare menyelenggarakan Workshop Penguatan Visi Misi yang diikuti oleh ketua program studi lingkup IAIN Parepare di gedung perpustakaan lantai 5, Sabtu (26/11/22).

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Wakil Rektor Bidang Administrasi Umum, Kepegawaian dan Keuangan Firman, Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama Muh. Kamal Zubair, Dekan fakultas Tarbiyah Zulfah, Dekan FUAD A. Nurkidam, Ketua Hiski Sulsel Muliadi, serta tamu undangan lainnya.

Pada saat membuka kegiatan, Wakil Rektor bidang AUPK Dr. Firman, M.Pd. menegaskan bahwa penguatan visi misi sangat penting dilakukan. Menurutnya, mengimplementasikan visi IAIN Parepare sebagai pusat akulturasi budaya dan Islam dalam membangun masyarakat yang religius, moderat, inovatif, dan unggul dapat dilakukan.

“Visi inilah yang akan kita cari distingsinya, sehingga kita dapat mengetahui perbedaan antara IAIN Parepare dengan kampus lainnya, ” ungkap Firman.

Lebih lanjut, Firman berharap  semua kegiatan yang ada di kampus harus bisa mencerminkan visi kampus sebagai pusat akulturasi budaya dan Islam, bukan hanya pada kegiatan pembelajaran saja, tetapi pada semua kegiatan yang dilakukan.

Oleh karena itu, Wakil Rektor Bidang AUPK berharap kegiatan workshop ini bisa memberikan hasil, “Meskipun peserta yang hadir belum maksimal, tetapi dapat menghasilkan peta konsep yang dapat memberikan wawasan tambahan kepada seluruh peserta yang hadir, sehingga dapat meningkatkan potensi dengan ide yang variatif dalam  mengimplementasikan visi dan misi IAIN Parepare,” harapnya.

Pada kesempatan tersebut hadir empat pemateri, di antaranya Prof. Dr. A.B Takko, M.Hum., Prof Dr. Nurhayati, M.Hum., Dr. Sitti Rabiah, M.Hum.,dan Andi Oddang Opu to Sessungriu. (Aeny/Tin)


di dalam Berita
khaerunnisaihwan 26 November 2022
Label
Arsip