Dialog Rombel Syariah, Jadi Wadah Aspirasi Mahasiswa
STAIN Parepare — Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) Syariah dan Ekonomi Islam melaksanakan dialog rombel (rombongan belajar) di Aula STAIN Parepare, Kamis 29 Maret 2018. Dihadiri oleh puluhan ketua rombel serta para penanggungjawab program studi yang ada pada jurusan Syariah dan Ekonomi Islam.
Dialog rombel ini dilakukan guna menyerap segala aspirasi atau pendapat para rombel baik itu berupa saran ataupun kritik yang bersifat membangun.
“Memberikan forum kepada mahasiswa untuk menyampaikan aspirasinya agar tidak terjadi miss komunikasi antar 3 elemen: HMJ, pihak jurusan dan mahasiswa,” jelas Ketua HMJ Syariah dan Ekonomi Islam, Noor Risnawati. Dialog yang disusun secara interaktif ini memberi wadah kepada mahasiswa untuk menyampaikan secara langsung (face to face) terhadap masalah-masalah yang ditemui pada saat aktivitas perkuliahan.
Ketua jurusan Syariah dan Ekonomi Islam Budiman yang turut hadir sangat mendukung kegiatan dialog rombel ini. Selain itu, dalam kesempatan dialog rombel ini ia juga membuka kesempatan atas usulan ide-ide mahasiswa. “Silahkan menyampaikan bagaimana ide-idenya tentang pengembangan jurusan, bahkan jika ada ide mustahil yang ingin dilakukan,” ajaknya menyemangati.
Budiman, M.HI (Ketua Jurusan Syariah dan Ekonomi Islam, STAIN Parepare)
Sementara Fahri, salah satu ketua rombel menanggapi positif kegiatan dialog rombel ini. Bahkan ia berharap agar dialog rombel ini rutin dilaksanakan. “Bagus dua kali persemester diadakan untuk dijadikan bahan evaluasi yang lebih bagus ke depannya,” ungkap Fahri mahasiswa prodi Perbankan Syariah.
28 Maret, 2018
oleh
webadmin1
di dalam Berita
webadmin1
28 Maret 2018
Label
blog kami
Arsip
Baca Berikutnya
Pengumuman Perpanjangan Penerimaan Dosen Tetap Non-PNS
Dialog Rombel Syariah, Jadi Wadah Aspirasi Mahasiswa