Pembukaan Kuliah Semester Gasal, Rektor Bahas Enam Poin Cara Belajar

3 سبتمبر, 2024 بواسطة
Hartini

Humas IAIN Parepare- IAIN Parepare menggelar acara pembukaan kuliah semester gasal tahun akademik 2024/2025 di Gedung Auditorium. Acara ini dihadiri oleh seluruh civitas academica dan mahasiswa IAIN Parepare, serta sejumlah tamu undangan, Senin (02/09/2024).


Dalam sambutannya, Rektor IAIN Parepare, Prof. Hannani, menekankan pentingnya memahami dan menerapkan belajar cara belajar. “Segala sesuatu itu harus dipelajari, tidak mungkin kita mengetahui sesuatu kalau tidak kita pelajari,” ujar Hannani.


Prof. Hannani menyampaikan bahwa banyak mahasiswa mengalami kesulitan dan kegagalan dalam studi mereka karena kurangnya pemahaman tentang cara belajar yang benar di IAIN Parepare.


Rektor IAIN Parepare kemudian memaparkan enam poin pesan penting bagi mahasiswa baru dalam memulai perkuliahan. Poin pertama adalah menetapkan tujuan kuliah. Menurutnya, penting bagi mahasiswa baru untuk menetapkan tujuan yang jelas sehingga mereka dapat fokus dan mengarahkan pikiran mereka untuk mencapai tujuan tersebut.


Poin kedua, pengaturan jadwal belajar yang efektif. Prof. Hannani menekankan pentingnya menyusun jadwal yang teratur dan konsisten untuk memaksimalkan waktu belajar. Dengan adanya jadwal yang baik, mahasiswa dapat menghindari penundaan dan meningkatkan produktivitas akademik mereka.



Poin ketiga, menciptakan suasana belajar yang nyaman. Rektor menyarankan mahasiswa untuk mencari lingkungan belajar yang mendukung dan nyaman, serta berinteraksi dengan teman-teman diskusi yang sefrekuensi.


Poin keempat, mendorong mahasiswa untuk menggunakan strategi pembelajaran aktif. Metode ini, kata Prof. Hannani, akan membuat proses belajar lebih dinamis dan efektif. Sedangkan untuk poin kelima, menghadapi gangguan dengan cerdas, Rektor mengingatkan mahasiswa untuk tidak terjebak dalam emosional ketika menghadapi masalah, melainkan untuk menghadapi setiap gangguan dengan pemikiran yang matang dan pertimbangan yang baik.


Terakhir, Prof. Hannani menekankan perlunya mengembangkan kebiasaan belajar yang cerdas. Dengan melatih cara belajar yang baik secara konsisten, mahasiswa diharapkan dapat menguasai materi yang disampaikan dosen dan mencapai hasil akademik yang memuaskan.


Acara pembukaan ini diharapkan dapat memberikan motivasi dan panduan awal bagi mahasiswa baru untuk memulai perjalanan akademik mereka dengan langkah yang tepat. Prof. Hannani menutup sambutannya dengan harapan agar semua mahasiswa dapat memanfaatkan enam poin tersebut untuk mencapai kesuksesan selama masa studi mereka di IAIN Parepare. (hrt/mif)

Hartini 3 سبتمبر, 2024
علامات التصنيف
أرشفة