Rapat Koordinasi DWP, Juga Sosialisasi JKN

10 Juni, 2022 oleh
Nur Aeni K
| No comments yet

Humas IAIN Parepare —Ketua beserta jajaran Dharma Wanita IAIN Parepare menghadiri rapat koordinasi rutin yang diselenggarakan oleh Dharma Wanita Persatuan (DWP) se-Kota Parepare.

Kegiatan tersebut dirangkaikan silaturahmi serta sosialisasi Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) dari Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) yang berlangsung pada hari, Jumat (10/06/2022) di Gedung Balai Ainun Habibie Kota Parepare.

Kegiatan ini dihadiri oleh Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kota Parepare yang diwakili oleh Wakil Ketua DWP Kota Parepare, Hj. Haniarti Syarifuddin, S.Si, Apt., M. Kes.

Dalam sambutannya, ia menyampaikan beberapa hal terkait pendidikan dan ekonomi. Ia juga berharap melalui kegiatan ini bukan hanya sekadar kegiatan, akan tetapi ada hal yang bisa dibawa pulang kembali ke rumah. “Salah satunya pengetahuan, yah, ilmu yang dibawa pulang,” ucapnya.


Sementara, Ketua Dharma Wanita Institut Agama Islam Negeri Parepare Nirwani menanggapi positif kegiatan tersebut. Ia juga mengaku baru bergabung di DWP tingkat kota.

“Alhamdulillah, kegiatan yang bagus dan sesuatu yang baru bagi saya. Menambah pengetahuan bagi ibu-ibu tentang BPJS, pematerinya bagus respons ibu-ibu juga baik, seperti inilah sebenarnya yg diharapkan bukan sekadar datang lot arisan lalu pulang, karena sesungguhnya tujuan dari DWP itu meningkatkan mutu pendidikan, ekonomi dan sosial budaya serta mensejahterakan anggota dan keluarganya,” jelasnya. (Aen/mif)


di dalam Berita
Nur Aeni K 10 Juni, 2022
Label
Arsip
Masuk to leave a comment