Upacara HKN, Wakil Rektor AUPK Sampaikan Dua Poin Penting

17 Februari, 2022 oleh
Nur Aeni K

Humas IAIN Parepare— Upacara Hari Kesadaran Nasional (HKN) yang setiap tanggal 17, kembali dilaksanakan di Pelataran Gedung Zona Akreditasi, Kamis (17/02/2022).

Kegiatan ini dihadiri para pejabat kampus, dosen, tenaga kependidikan, staf, tenaga kebersihan hingga satpam. Resimen mahasiswa IAIN Parepare bertugas menjadi pemimpin serta pembawa bendera merah putih dan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) IAIN Parepare bertugas mengisi rangkaian acara upacara.

Kali ini, Wakil Rektor II bidang Administrasi Umum, Perencanaan dan Keuangan (AUPK) IAIN Parepare Sudirman L menjadi pembina upacara. Dalam sambutannya, Sudirman mengungkapkan dua poin penting mengenai kampus, yakni pertama tentang kelengkapan data yang masih dibutuhkan dan diimbau agar unit yang terkait segera melengkapi untuk diserahkan ke Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Republik Indonesia. Diketahui, Sabtu lalu (12/02/2022) tim dari BPK melakukan pemeriksaan keuangan hingga hari Senin (14/02). Kedatangan BPK tersebut merupakan agenda rutin yang dilaksanakan setiap tahun.


Sudirman juga mengucapkan rasa terima kasihnya atas kerjasama berbagai pihak khususnya SPI (Satuan Pengawas Internal) IAIN Parepare yang telah mengawal audit keuangan oleh BPK.

“Saya berterima kasih kepada Bapak/Ibu, terutama kepada penyelenggara kegiatan dan seluruh anak-anak mahasiswa kita yang telah membuktikan bahwa mereka punya komitmen, diamanahi oleh negara untuk menyelenggarakan kegiatan, mempertanggungjawabkan kegiatan. Kita telah melalui pemeriksaan BPK,” ucapnya.

Poin sambutan kedua, Sudirman mengungkapkan masa pengajuan keringanan Uang Kuliah Tunggal (UKT) bagi mahasiswa telah diperpanjang dan dipublikasikan dalam website kampus.

“Tolong diinfomasikan kepada mahasiswa kita bahwa pengajuan keringanan UKT telah diperpanjang hingga 28 Februari 2022,” ucapnya.
Pemberian keringanan UKT ini dilakukan atas dampak bencana wabah Covid-19. (aen/Mif)



di dalam Berita
Nur Aeni K 17 Februari, 2022
Label
Arsip