Hima Prodi Pariwisata Syariah Gelar Seminar Nasional menuju Tata Kelola Pariwisata Syariah Society 5.0

24 Desember, 2021 oleh
webadmin1
| No comments yet

Humas IAIN Parepare-— Himpunan Mahasiswa (Hima) Prodi Pariwisata Syariah Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam Parepare, menggelar Seminar Nasional: Meningkatkan SDM dan Tata Kelola pada Hotel Syariah menuju industri pariwisata society 5.0, di Balai Seni IAIN Parepare pada Senin (20/12/2021), pukul 13.00 s.d. selesai.

Dialog pariwisata syariah ini, diinisiasi oleh Prodi Pariwisata Syariah yang dihadiri puluhan Himpunan Mahasiswa Program Studi Pariwisata Syariah, sebagai langkah dini untuk membuka wawasan dan kepekaan atas kemajuan pariwisata ke depannya.

Kegiatan ini melibatkan pemateri Praktisi, Muh Yunus Syarif selaku Human Resources Managemen (HRM) Hotel TerasKita Makassar by. Dafam Group Internasional. Dalam sambutannya, ia sangat mengapresiasi kehadiran mahasiswa untuk terus termotivasi dengan pengembangan sumber daya manusia dalam bidang perhotelan.


Sementara itu, Mustika Syarifuddin, M.Sn. sebagai Opening Speech menjabarkan pentingnya mahasiswa perlu mendapatkan pemahaman dan pencerahan terkait tata kelola pada hotel syariah, sebagaimana tamu hotel perlu mendapatkan edukasi baik.

Hal itu bisa menumbuhkan peningkatan ekonomi hotel jika sumber daya manusia memiliki kemahiran dan keuletan, apalagi ke depannya teknologi terus berkembang pesat.

“Hadirnya kegiatan mahasiswa di penghujung tahun 2021 ini, sebagai target dan harapan seminar nasional menjadi langkah awal sebelum terlibat sebagai tugas akhir atau praktek kerja lapangan nantinya, juga akan menjajaki bentuk kerjasama (MOU) kelas kuliah industri dengan beberapa industri pariwisata ke depan,” ungkap Suryadi Kadir, S.E, M.M selaku moderator, sekaligus dosen Pariwisata Syariah IAIN Parepare.

Kegiatan bertema “Manajemen Pengelolaan Hotel Syariah”, turut dihadiri oleh sejumlah dosen dan para undangan yang bergerak di bidang perhotelan khususnya di Kota Parepare. Syariah pariwisata, khususnya di Kota Parepare dinilai salah satu potensi yang sampai saat ini terus dikembangkan sebagai sumber pendapatan. Masyarakat sebagai pengguna jasa, tentunya ingin mendapatkan layanan yang baik apalagi kecenderungan wisata halal masih terus digaungkan. Berkaitan dengan pemanfaatan tata kelola syariah, mahasiswa yang terhimpun dalam organisasi pariwisata, diharapkan menguasai kemandirian serta mampu bersosialisasi secara bijak dan beradab untuk terus memajukan industri pariwisata society 5.0 nanti.

“Semoga Seminar manajemen hotel Syariah ini dapat bermanfaat khususnya untuk mahasiswa pariwisata syariah agar dapat meningkatkan pengetahuan di bidang perhotelan dan tata kelola hotel syariah, sehingga menjadikan mahasiswa pariwisata syariah sebagai keluaran profesional di bidangnya,” ungkap Ketua Panitia Besse Angreni Sulastri Mahasiswa Prodi Pariwisata Syariah Semester 5. (A.Rio/Tin)

di dalam Berita
webadmin1 24 Desember, 2021
Label
Arsip
Masuk to leave a comment