Reuni Akbar STAIN/IAIN Parepare Makin Dekat: Panitia Matangkan Persiapan

21 أغسطس, 2024 بواسطة
Irmawati
لا توجد تعليقات بعد

Humas IAIN Parepare -- Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Parepare semakin dekat dengan perhelatan akbar yang dinantikan seluruh alumni. Suasana penuh semangat terasa saat rapat pemantapan panitia reuni akbar yang digelar di Flyover Gedung Rektorat lantai 3 pada, Rabu (21/08/2024).


Rapat ini dipimpin langsung oleh Ketua Panitia, Abd. Khalik dan dihadiri oleh Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan dan Kerja Sama, M. Ali Rusdi, Kepala Bagian Umum dan Pelayanan Mahasiswa Muhammad Arsyad, dan seluruh panitia pelaksana.

Dalam sambutannya, Wakil Rektor III, M. Ali Rusdi, mengungkapkan optimisme yang besar terhadap acara reuni tahun ini. "Kami yakin reuni kali ini akan meriah dan menjadi momen yang tak terlupakan bagi seluruh alumni," ujarnya bersemangat. Ia berharap acara ini tidak hanya sebagai ajang silaturahmi, tetapi juga menjadi wadah untuk berbagi inspirasi, memperkuat jaringan, serta memberikan kontribusi positif bagi almamater.


Lebih lanjut, M. Ali Rusdi menekankan pentingnya soliditas dan sinergi antar anggota panitia dalam menjalankan tugasnya. "Mari kita bersama-sama sukseskan reuni akbar ini, semoga acara berjalan dengan lancar sesuai yang diharapkan," tutupnya.


Ketua panitia Abd. Khalik menyampaikan bahwa panitia telah menyiapkan beragam kegiatan menarik, mulai dari jalan santai yang menyegarkan, sesi berbagi pengalaman dengan alumni sukses yang menginspirasi. Reuni kali ini juga menjadi momentum penting untuk memilih pengurus baru Ikatan Alumni (IKA) STAIN/IAIN Parepare. Hal ini diharapkan dapat memperkuat peran IKA dalam mendukung kemajuan kampus dan alumni.


Untuk menambah kemeriahan acara, panitia telah menyiapkan berbagai doorprize menarik yang siap membawa pulang keberuntungan bagi para peserta. Tidak sampai disitu, panitia juga melakukan persiapan yang matang, termasuk mitigasi risiko, untuk memastikan acara berjalan lancar dan aman.


Dengan persiapan yang matang dan dukungan dari seluruh pihak, reuni akbar STAIN/IAIN Parepare tahun ini diyakini akan menjadi momen yang tak terlupakan bagi seluruh alumni. Acara ini tidak hanya akan menghidupkan kembali kenangan indah masa kuliah, tetapi juga membuka peluang untuk menjalin kembali persahabatan dan membangun jaringan yang lebih luas. (irm/mif)

Irmawati 21 أغسطس, 2024
علامات التصنيف
أرشفة
تسجيل الدخول حتى تترك تعليقاً