Prodi Tadris IPS bersama HMPS gelar Dialog Pendidikan, Milad dan Pembentukan Alumni

27 يونيو, 2023 بواسطة
muajizmuallim

Humas IAIN Parepare - Program Studi Tadris Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS) bersama Himpunan Mahasiswa Program Studi (HMPS) Tadris IPS IAIN Parepare menggelar kegiatan kolaborasi Dialog Pendidikan bertempat di Balai Seni IAIN Parepare, Selasa (20/6/2023). Kegiatan ini dihadiri oleh mayoritas mahasiswa Fakultas Tarbiyah, khususnya mahasiswa Tadris IPS.

Kegiatan dialog pendidikan tersebut dibuka langsung oleh Ketua Prodi Tadris IPS, Dr. Ahdar. M.Pd.I. Dalam sambutannya, Ahdar menyampaikan bahwa kegiatan dialog pendidikan tersebut bertujuan memperkaya khazanah pengetahuan dan informasi mahasiswa tentang pendidikan dalam konteks modernitas dan teknologi.

Kegiatan yang bertemakan "Lingkungan Pendidikan Komtemporer dan Humanistik" ini menghadirkan dua orang pemateri yang merupakan dosen pendidikan sejarah IAIN Parepare yakni Dr. Musyarif, M.Ag. dan Hasdar Baktiar, M.Pd.

Di awal materinya, Musyarif menekankan pentingnya tema-tema ilmu humaniora menjadi topik bahasan pada diskusi-diskusi ilmu pendidikan. Menurutnya, manusia adalah subjek atau pribadi yang memiliki hak cipta, rasa, dan karsa. Sehingga, pendidikan yang memanusiakan manusia adalah sebuah keharusan yang terus menerus dilaksanakan. Ini menjadi prinsip-prinsip bagi keberhasilan pendidikan sebagai upaya kecerdasan kehidupan bangsa.

“Teori belajar humanis pada dasarnya memiliki tujuan belajar untuk memanusiakan manusia. Oleh karena itu proses belajar dapat dianggap berhasil apabila si pembelajar memahami lingkungannya dan dirinya sendiri. Dengan kata lain, si pembelajar dalam proses belajar harus berusaha agar lambat laun Ia mampu mencapai aktualitas diri dengan sebaik-baiknya,” papar Musyarif.

Setelah pelaksanaan dialog pendidikan dilanjutkan dengan pemilihan ketua Ikatan Keluarga Alumni (IKA) Tadris IPS. Berdasarkan hasil perhitungan suara, Moh. Zulkarnaen mendapatkan suara terbanyak dan berhasil menjadi ketua IKA Tadris IPS IAIN Parepare yang pertama. Saat ini, Moh. Zulkarnaen merupakan pengajar di sebuah madrasah di Kabupaten Sidenreng Rappang.

Kegiatan pun dilanjutkan dengan seremoni Milad ke-6 Prodi Tadris IPS. Pada kegiatan ini, Ahdar manyampaikan harapannya bagi Prodi Tadris IPS agar dapat menjadi prodi yang unggul dan mampu menghasilkan calon tenaga pendidikan IPS yang handal. (MM/)


muajizmuallim 27 يونيو, 2023
علامات التصنيف
أرشفة