Kepala UPT Bahasa IAIN Parepare Paparkan Peluang Pengembangan BIPA di PTKIN pada Bimtek IAIN Manado

22 نوفمبر, 2024 بواسطة
Humas IAIN Parepare

HUMAS IAIN Parepare – Sebagai bagian dari upaya pengembangan program Bahasa Indonesia bagi Penutur Asing (BIPA), UPT Bahasa IAIN Manado menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek) BIPA yang berlangsung pada Rabu, 20 November 2024, di Aula Rektorat IAIN Manado. Kegiatan yang dihadiri oleh para dosen Pendidikan Bahasa Inggris (PBI), Bahasa Arab (BA), dan Bahasa Indonesia (BI) serta mahasiswa dan alumni IAIN Manado. Kegiatan  ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan keterampilan dalam pengajaran BIPA di lingkungan perguruan tinggi.


Kepala UPT Bahasa IAIN Parepare, Hj. Nurhamdah, M.Pd., turut hadir sebagai narasumber dalam kegiatan ini. Pada presentasinya, Hj. Nurhamdah memaparkan berbagai peluang yang dapat dimanfaatkan untuk mengembangkan program BIPA di Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (PTKIN). Ia mengungkapkan bahwa BIPA memiliki potensi besar untuk memperkenalkan bahasa Indonesia ke dunia internasional, sekaligus menjadi wadah untuk mempererat hubungan antarbangsa.


Selain Hj. Nurhamdah, kegiatan ini juga menghadirkan dua pemateri lain yang kompeten pada bidangnya yaitu Kepala Balai Bahasa Provinsi Sulawesi Utara dan Direktur Bolasugi Makassar. Januar Pribadi, S.IP., M.M., Kepala Balai Bahasa Provinsi Sulawesi Utara, menyampaikan materi tentang kebijakan dan strategi pengembangan BIPA di Indonesia. Di dalam pemaparannya, ia menekankan pentingnya adanya kebijakan yang terstruktur dan strategi yang jelas agar pengajaran BIPA dapat mencapai tujuannya dengan optimal.



Sementara itu, Direktur dan Pengajar Sekolah Bolasugi, Nurlela Jum, S.Pd., M.Pd., membawakan materi tentang metodologi pengajaran BIPA yang efektif dan menarik. Ia mengajak peserta untuk memahami berbagai pendekatan dan teknik dalam mengajar BIPA, yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan peserta didik asing.


Bimtek ini menjadi momen penting bagi para pengajar BIPA dan stakeholder di dunia pendidikan, khususnya di lingkungan IAIN Manado, untuk berbagi pengetahuan dan pengalaman dalam mengembangkan kualitas pengajaran bahasa Indonesia. Kegiatan ini juga menjadi ajang untuk menjalin kerja sama antar perguruan tinggi dalam memperkuat posisi BIPA di kancah internasional.


Melalui Bimtek ini diharapkan para pengajar BIPA di Indonesia, khususnya di IAIN Manado, dapat lebih siap menghadapi tantangan dalam mengajarkan bahasa Indonesia kepada penutur asing, serta memanfaatkan berbagai peluang untuk meningkatkan kualitas pengajaran dan pemahaman bahasa Indonesia di tingkat global. (Aw/Srh)

Humas IAIN Parepare 22 نوفمبر, 2024
علامات التصنيف
أرشفة